google918a0c52108bf1a3.html Lanang Pening: KOTA BENGKULU KUKUHKAN DUPLIKAT BENDERAH MERAH PUTIH

18 Jul 2011

KOTA BENGKULU KUKUHKAN DUPLIKAT BENDERAH MERAH PUTIH


KOTA Bengkulu, Provinsi Bengkulu dikukuhkan menjadi daerah duplikat penjahit bendera Merah Putih karena Bendera Republik Indonesia pertama dijahit Fatmawati Soekarno di bumi Rafflesia 1945 di daerah tersebut.

Pengukuhan tersebut dicanangkan pada acara "Merajut Nusantara" yaitu menjahit duplikat Benderah Merah Putih di rumah bekas kediaman Fatmawati di Penurunan, Kota Bengkulu, kata Wali Kota Bengkulu Ahmad Kenedi di Bengkulu, Senin.
Acara tersebut dalam rangka mempromosikan Kota Bengkulu ke seluruh Tanah Air dan bahkan ke mancanegara bahwa sekaligus mengenang sejarah asal bendera negara Repulik Indonesia (RI),
Dalam acara tersebut juga digelar seminar nasional Perempuan dan Nasionalisme dan dihadir beberapa menteri Kabinet antara lain Menteri Koperasi dan UKM Syafudin Hasan serta putra Guntur Soekarno.

Pada acara pembukaan di Kompleks Persada Bungkarno Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bengkulu, dipajang ratusan mesin jahit dan pesertanya setelah dilakukan menjahit perdana di rumah Kediaman fatmawati Soekarno.

Wali Kota juga menaikkan bendera Merah Putih raksasa berukuran 17 meter persegi di tugu Simpang Lima, Kota Bengkulu dengan tinggi 45 meter.

Acara Merajut Nusantara yang dibuka Ketua Pengadilan Negeri Bengkulu Ny Fatilah Alamsyah SH akan berlangsung satu minggu (18-24) Juni 2011, dengan melibatkan 1.500 wanita menjahit.

Fatilah dalam sambuatnnya antara lain mengajak warga Bengkulu bersatu padu dalam mendukung berbagai pembangunan di daerah itu, sekaligus mempererak kesatuan dan persatuan seasama masyarakat.

Humas Pemda Kota Bengkulu Suryawan Halusi mengatakan, dalam acar tersebut juga digelar pasar rakyat dengan menjual berbagai makanan khas Bengkulu mulai dari kue mata punai, manisan terong, sirup jeruk kalimansi dan dodol durian.

Bendera yang dijahit sekitar 1.500 wanita dari 67 keluarahan dalam Kota Bengkulu sebanyak 50 ribu buah dengan berbagai ukuran, bendera itu akan dipasang di berbagai lokasi, persimpangan jalan selama acara berlangsung.

Rencananya sekitar tanggal 23 Juni 2011 akan hadir beberapa Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ketua dan anggota dewan perwakilan daerah (DPD) dan anggota DPR-RI utusan Bengkulu, katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

COPYRIGHT MUSRIADI (LANANG PENING)