google918a0c52108bf1a3.html Lanang Pening: PASIR BESI BENGKULU DIEKSPOR KE CHINA

12 Jul 2011

PASIR BESI BENGKULU DIEKSPOR KE CHINA

EKSPOR produk pasir besi Provinsi Bengkulu tahap pertama pada bulan Juli 2011 ke China mencapai 23.301 ton dengan nilai devisa 1.133 juta dolar AS.

Produksi pasir besi itu dari tambang di Kabupaten Seluma dan Kabupaten Kaur, kata Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi/UKM Provinsi Bengkulu Yanuar Agus, Selasa.
Pengapalan pasir besi di Kabupaten Kaur dari pelabuhan Linau setempat, sedangkan produksi pasir besi Seluma dari Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu.

Ekspor perdana pasir besi itu merupakan komoditas baru bagi sektor pertambangan di Provinsi Bengkulu, setelah batu bara. Dengan demikian, saat ini ekspor Bengkulu terdiri dari empat komoditas.

Selain pasir besi dan batu bara, ekspor juga dilakukan untuk cangkang kelapa sawit dan karet olahan setengah jadi produksi Bengkulu Angkasa Makmur (BAM) dan Pabrik pengolahan karet PT Batang Hari di Kabupaten Bengkulu Tengah.

Mestinya ekspor andalan Bengkulu selain batu bara, juga minyak kelapa sawit mentah dan biji kelapa sawit (Kernil) karena daerah itu salah satu sentra kebun kelapa sawit terbesar di Sumatra bagian Selatan.

Namun hingga saat ini produksi minyak kelapa sawit Bengkulu dikirim langsung pemiliknya ke berbagai daerah di luar Bengkulu bahkan di ekspor ke beberapa negara.

Menurut data ekspor produksi kebun kelapa sawit itu, hingga saat ini hanya ekspor cangkang kelapa sawit saja yang dilakukan selama tahun 2011 dengan volume sebanyak 36.793 ton dan nilai mencapai 1,8 juta dolar.

Sedangkan komoditas lainnya yaitu batu bara sebanyak 1,117 juta ton dan nilainya 72,071 juta dolar serta karet setengah jadi sebanyak 6.476 ton dengan nilai 29.081 juta dolar.

Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Bengkulu, Riky Gunarwan, menjelaskan luas areal perkebunan kelapa sawit rakyat dan perkebunan besar di daerah ini mencapai 212.727 hektare dengan produksi rata-rata 2,3 juta ton TBS per tahun.

Sentra perkebunan kelapa sawit di Bengkulu terdapat di Kabupaten Bengkulu Selatan, Bengkulu Utara, Kota Bengkulu, Seluma, Kaur, dan paling luas di Kabupaten Mukomuko, ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

COPYRIGHT MUSRIADI (LANANG PENING)